Minggu, 24 Februari 2008

Sutradara AS sepakati kontrak


Para sutradara Hollywood memutuskan untuk menyepakati kontrak baru selama tiga tahun dengan berbagai studio.

Persatuan Sutradara Amerika, DGA, mengatakan kesepakatan baru dengan studio film dan TV mendapatkan persetujuan mayoritas dari anggotanya yang berjumlah 13.500 orang.

Kontrak tersebut berisi kesepakatan royalti dari download internet dan media digital lainnya.

Persetujuan ini membantu dimulainya kembali perundingan untuk mengatasi pemogokan 14 minggu penulis naskah Hollywood setelah mengalami kebuntuan dengan para bos studio.

'Preseden penting'

"Perolehan suara ini mewakili tingginya dukungan dan antusiasme anggota kami terhadap kontrak baru," kata ketua DGA Michael Apted.

"Kami mencatat sejumlah preseden penting bagi kelangsungan kehidupan kami di zaman digital."

Aliansi Produser Film dan Televisi memuji kesepakatan itu dengan mengatakannya sebagai bukti "terobosan pakta tenaga kerja media baru dapat dicapai tanpa pemogokan yang menyakitkan dan tidak ada gunanya."

Kontrak baru ini akan berlaku mulai tanggal 1 Juli, melibatkan para sutradara, asisten sutradara dan manajer produksi.

Penulis naskah Hollywood memutuskan menghentikan pemogokan minggu lalu, tetapi mereka masih dalam proses menyepakati kontrak baru secara resmi.

0 komentar:

Posting Komentar